Pemain Dengan Penghasilan Tertinggi 2023, Cristiano Ronaldo Versi Forbes

SBO18 – Pemain Dengan Penghasilan Tertinggi 2023. Pesona Cristiano Ronaldo memang tak tertandingi. Meski tak lagi mengorbit di Eropa, megabintang asal Portugal itu masih menjadi salah satu aktor utama kancah sepak bola dunia saat ini.

Pesona Ronaldo pun berdampak pada pendapatan sang pemain. Saat ini, menurut Forbes, ia diperkirakan mampu memperoleh penghasilan sebesar 247,27 juta euro.

Tentu saja penghasilan tersebut bukan semata-mata dari gajinya di Al Nassr. Pemain berusia 38 tahun itu pun meraup puluhan juta euro dari aktivitasnya di luar lapangan. Ronaldo merupakan duta sejumlah merek ternama. Selain itu, ia juga memiliki akun Instagram dengan jumlah pengikut terbanyak di dunia, sekitar 602 juta pengikut.

Dengan penghasilan tersebut, Ronaldo menjadi pesepakbola dengan penghasilan tertinggi sepanjang tahun 2023. Ia mengalahkan sejumlah nama tenar lainnya termasuk pemain ‘termahal’ dunia saat ini, Kylian Mbappe dan Erling Haaland, serta rival abadinya, Lionel Messi. .

Selain Ronaldo, ada pemain lain yang juga berpenghasilan selangit sepanjang tahun 2023.

Siapa saja pemain dengan penghasilan terbesar di tahun 2023 menurut Forbes? Inilah lima di antaranya.

Karim Benzema – 100,81 juta euro

Di peringkat kelima daftar lima pemain dengan penghasilan terbesar di tahun 2023 ada Karim Benzema. Pemain asal Prancis itu diperkirakan meraup total pendapatan sebesar 100,81 juta euro pada tahun ini.

Bersama Al Ittihad, Benzema diperkirakan menerima gaji sebesar 95,10 juta euro pada tahun ini. Sementara di luar lapangan, pendapatan pemain berusia 35 tahun itu pada tahun ini berkisar 5,71 juta euro.

Di sisi lain, nilai pasar Benzema saat ini diperkirakan mencapai 25 juta euro. Dengan nilai pasar tersebut, ia menyandang status pemain ‘termahal’ ke-12 di Saudi Pro League. Selain itu, Benzema juga menyandang status pemain dengan nilai pasar tertinggi ke-305 dunia.

Kylian Mbappe – 104,62 juta euro

Kylian Mbappe berada di peringkat keempat daftar lima pemain dengan penghasilan terbesar di tahun 2023. Sepanjang tahun ini, pemain asal Prancis itu diperkirakan mendapat total 104,62 juta euro.

Mbappe diperkirakan mendapat gaji sebesar 85,59 juta euro dari PSG pada 2023. Sedangkan pendapatan pemain berusia 24 tahun itu dari aktivitas di luar lapangan sebesar 19,02 juta euro.

Saat ini, Mbappe diperkirakan memiliki nilai pasar sebesar 180 juta euro. Dengan nilai pasar tersebut, ia menyandang status sebagai salah satu pemain ‘termahal’ dunia saat ini.

Neymar – 106,52 juta euro

Neymar berada di peringkat ketiga daftar lima pemain dengan penghasilan terbesar di tahun 2023. Pemain asal Brasil itu di perkirakan meraup total pendapatan sebesar 106,52 juta euro pada tahun ini.

Bergabung dengan Al Hilal, Neymar di perkirakan mendapat gaji sebesar 76,08 juta euro. Sedangkan pendapatannya di luar lapangan hijau di perkirakan mencapai 30,43 juta euro.

Neymar saat ini di perkirakan memiliki nilai pasar sebesar 60 juta euro. Nilai pasar tersebut menjadikan pemain berusia 31 tahun itu menjadi pemain ‘termahal’ ke-63 di dunia.

Lionel Messi – 128,39 juta euro

Di urutan kedua daftar lima pemain dengan penghasilan terbesar di tahun 2023 ada nama Lionel Messi. Sepanjang tahun ini, pemain asal Argentina itu di perkirakan mendapat total 128,39 juta euro.

Messi yang saat ini berstatus pemain Inter Miami di perkirakan menerima gaji sebesar 61,82 juta euro pada tahun ini. Kemudian, dari aktivitasnya di luar lapangan, termasuk menjadi duta dan bintang iklan sejumlah merek, ia meraup pendapatan sebesar 66,57 juta euro.

Saat ini, Messi di perkirakan memiliki nilai pasar sebesar 35 juta euro. Dengan nilai pasar tersebut, pemain berusia 36 tahun itu menyandang status pemain ‘termahal’ dunia ke-182.

Cristiano Ronaldo – 247,27 juta euro

Cristiano Ronaldo menduduki puncak daftar lima pemain dengan penghasilan terbesar di tahun 2023. Pemain asal Portugal itu di perkirakan meraup total pendapatan sebesar 247,27 juta euro pada tahun ini.

Gaji Ronaldo yang kini bermain bersama Al Nassr di perkirakan mencapai 190,21 juta euro. Sementara dari aktivitas di luar lapangan, ia di perkirakan berhasil mengumpulkan 57,06 juta euro.

Nilai pasar Ronaldo saat ini di perkirakan mencapai 15 juta euro. Dengan nilai pasar tersebut, pemain berusia 38 tahun itu menyandang status pemain ‘termahal’ ke-624 di dunia.

Sumber: Forbes dan Transfermarkt

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Prediksi Bola 18 Oktober 2023, Peru Vs Argentina

Sel Okt 17 , 2023
SBO18 – Prediksi Bola 18 Oktober 2023. Peru akan menjamu Argentina pada matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL. Laga Peru vs Argentina di Estadio Nacional akan dimulai Rabu 18 Oktober 2023 pukul 09:00 WIB. Peru hanya mampu mengumpulkan satu poin hingga laga ketiga. Sebaliknya, Argentina masih sempurna. Juara […]

You May Like